Tamalanrea-Makassar. Senat Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan rapat terbatas dalam rangka pemberian pertimbangan calon Kepala Laboratorium, Ketua Prodi Doktor dan pemaparan kinerja tahun 2023. Kegiatan berlangsung mulai pukul 11.30 Wita di Ruang Rapat Senat Lantai 2 Fakultas Kehutanan Unhas, Selasa (21/2/2023).
Hadir dalam rapat ini, Ketua Senat Fakultas Kehutanan Unhas (Prof. Dr. Samuel A. Paembonan), Sekretaris Senat (Prof. Dr. Ir. Iswara Gautama), Dekan Fakultas Kehutanan Unhas (Dr. Ir. A. Mujetahid M., S.Hut., M.P., IPU) dan anggota senat.
Mengawali kegiatan, Ketua Senat Fakultas Kehutanan Unhas, Prof. Samuel Arung Paembonan menyampaikan daftar calon Kepala Laboratorium dan Ketua Prodi Doktor
Beberapa calon Kepala Laboratorium lingkup Fakultas Kehutanan Unhas yaitu Prof. Dr. Ir. Ngakan Putu Oka, M.Sc. (Lab. Konservasi Sumber Daya Hutan dan Ekowisata), Dr. Ir. Syamsuddin Millang, M.S. (Lab.Silvikultur dan Fisiologi Pohon), Dr. Ir. Astuti, S.Hut., M.Si., IPU. (Lab. Terpadu Kehutanan) dan Dr. Ir. Budiaman, M.P. (Lab. Perlindungan dan Serangga Hutan).
Sementara dua nama yang menjadi calon Ketua Program Studi (Prodi) Doktor (S3) Ilmu Kehutanan Fakultas Kehutanan Unhas adalah Prof. Dr. forest. Muhammad Alif KS., S.Hut., M.Si. dan Dr. Ir. Baharuddin, M.P.
“Nama yang terpilih sebagai calon kepala laboratorium dan Ketua prodi doktor telah memenuhi syarat dan tentunya berkompeten sesuai dengan bidangnya masing-masing sehingga diharapakan calon inj bisa mengembangkan laboratorium dan prodi doktor yang mereka pimpin menjadi lebih baik kedepannya,” jelas Prof. Samuel.
Usai mendengarkan masukan dari para anggota senat, Prof. Samuel A. Paembonan selaku Ketua Senat Fakultas Kehutanan Unhas menetapkan 4 nama sebagai calon kepala laboratorium dan 2 nama sebagai calon ketua prodi doktor (S3).
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemaparan indikator kinerja utama Fakultas Kehutanan Unhas tahun 2023 yang dibawakan langsung oleh Dekan Fakultas Kehutanan Unhas, Dr. Ir. A. Mujetahid M., S.Hut., M.P., IPU.
Kegiatan berlangsung lancar sampai pukul 12.00 Wita.